Informasi Pendaftaran & Biaya Kuliah Magister Manajemen Universitas Lambung Mangkurat (Unlam)

Profil Magister Manajemen Unlam
Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) merupakan salah satu universitas terkemuka di Pulau Kalimantan. Nama lambung mangkurat berasal dari  nama  patih Kerajaan Negara Dipa yang masih berhubungan dengan Kerajaan Banjar di Kalimantan Selatan.

Program Magister Manajemen Unlam berdiri pada tanggal 21 November 2001 melalui SK Dirjen Dikti No. 3546/DT/2001. Magister Manajemen Unlam saat ini terakreditasi dengan nilai B oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT)

Program Magister Manajemen Universitas Lambung Mangkurat (MM Unlam) memiliki empat (4) konsentrasi, yakni :
1. Manajemen Sumber Daya Manusia
2. Manajemen Keuangan
3. Manajemen Pemasaran
4. Manajemen Syari’ah

Perkuliahan di Magister Manajemen Unlam
Program MM Unlam menawarkan 2 pilihan jadwal kuliah yang berbeda yakni
a. weekdays dengan waktu kuliah
- selasa (jam kerja)
- jum'at (malam hari)
- sabtu dan minggu (pagi)
b. akhir pekan dengan waktu kuliah jum'at malam, sabtu dan minggu pagi


Prosedur Pendaftaran Program Magister Manajemen Unlam
ü Pendaftaran melalui program pascasarjana Unlam dengan alamat
Kampus Unlam Banjarbaru (Gedung I, Lantai 1)
Jl. A. Yani Km. 36 B.baru Telp./Fax. (0511) 4777374

Magister Manajemen Unlam
Jl. Brigjen H. Hasan Basri Kampus Unlam Kayu Tangi
E-mail : pmm_unlam@yahoo.com
Website : www.mm-unlam.ac.id

ü Membayar    uang  pendaftaran sebesar Rp.500.000,- disetorkan ke Rekening BRI atas nama Universitas Lambung Mangkurat dengan Nomor Rekening : 0242-01-000593-30-6 (catatan : nama calon mahasiswa/pendaftar harus tertera pada slip setoran)
ü Mengisi formulir serta menyertakan kelengkapan persyaratan administrasi
* program Magister Manajemen Unlam menerima pendaftaran mahasiswa baru 2x dalam setahun
1. penerimaan pada semester genap (awal Oktober s/d akhir Desember)
2. penerimaan pada semester ganjil (awal Februari s/d akhir Mei)
Atau bisa juga mendaftar secara online di  (http://pascasarjana.unlam.ac.id/admisi/

Persyaratan mendaftar Magister Manajemen Unlam
1. S1 atau sederajat dari semua bidang ilmu
2. Lulusan PTN atau PTS yang terakreditasi
3. Memiliki IPK minimal 2,5 (pada skala 4,00)

Materi Ujian Seleksi Masuk Program Magister Manajemen Unlam
1. Tes Potensi Akademik (TPA)
2. Tes bahasa inggris (english profiency test/setara TOEFL) dari laboratorium bahasa Unlam
3. mengikuti perkuliahan matrikulasi bagi mereka yang bukan lulusan sarjana ekonomi atau lulusan sarjana ekonomi tapi telah lulus lebih dari 5 tahun

Biaya Kuliah di Magister Manajemen Universitas Lambung Mangkurat (MM Unlam)
Untuk biaya pendidikan di Program Magister Manajemen Unlam, kami belum mempunyai data resminya. Silahkan kontak program MM Unlam untuk mengetahui biaya kuliah MM Unlam
Magister Manajemen Unlam
Jl. Brigjen H. Hasan Basri Kampus Unlam Kayu Tangi
E-mail : pmm_unlam@yahoo.com
Website : www.mm-unlam.ac.id
Telp./Fax. (0511) 4777374

baca juga : Daftar Program Studi/Jurusan di Pasca Sarjana Universitas Lambung Mangkurat (Unlam)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Informasi Pendaftaran & Biaya Kuliah Magister Manajemen Universitas Lambung Mangkurat (Unlam)"

Post a Comment