Informasi Penerimaan & Biaya Kuliah Magister Manajemen UNP Padang

Program Magister Manajemen UNP memiliki 5 (lima konsentrasi) yakni
1. Manajemen Sektor Publik
2. Manajemen Pemasaran
3. Manajemen Sumberdaya Manusia
4. Manajemen Sekolah
5. Manajemen Keuangan Daerah


PERSYARATAN CALON MAHASISWA PASCA SARJANA UNP
Persyaratan Umum:
1.      Calon mahasiswa untuk program Magister (S2) Kependidikan berlatar belakang Sarjana (S1) Kependidikan atau Sarjana (S1) Non Kependidikan dengan matrikulasi mata kuliah (1) Pengembangan kurikulum; (2) Desain pembelajaran;
2.      Calon mahasiswa untuk program Magister (S2) Non Kependidikan berlatar belakang Sarjana (S1) Non Kependidikan dan Sarjana (S1) Kependidikan;
3.      Calon mahasiswa untuk program Doktor (S3) Kependidikan berlatar belakang Magister (S2) Kependidikan atau Magister (S2) Non Kependidikan dengan matrikulasi mata kuliah (1) Pengembangan kurikulum; (2) Desain pembelajaran.
4.      IPK Minimal untuk program Magister, 2.75 (Transkrip nilai S1) dan program Doktor 2.75 (Transkrip nilai S1) serta 3.00 (Transkrip nilai S2) dalam skala 4 dari program studi yang terakreditasi BAN-PT.

Persyaratan Khusus Calon Mahasiswa Magister Manajemen;
a)      berijazah Sarjana (S1) semua disiplin ilmu,
b)      dengan menjalani Matrikulasi: (1) Pengantar Manajemen (2) Pengantar Bisnis (3) Matematika Bisnis (4) Bahasa Inggris;


Akreditasi Magister Manajemen UNP Padang
Periode Tahun 2014 s/d Tahun 2019, Magister Manajemen UNP Padang Terakreditasi B

TATA CARA PENDAFTARAN MAHASISWA BARU
Pendaftaran mulai tanggal 14 Maret s.d 25 Mei 2016, secara online dengan persyaratan sebagai berikut:
1.      Mendaftar pada website http://spmb.unp.ac.id/ dengan mengisikan biodata (nama, nomor handphone, dan tanggal lahir) untuk mendapatkan nomor rekening dan besaran uang pendaftaran, serta UserId dan PIN
2.      Membayar uang pendaftaran dengan biaya pendaftaran untuk program S2 Rp 500.000,- (lima ratus ribu rupiah) dan program S3 Rp 600.000,- (enam ratus ribu rupiah) melalui teller Bank Nagari atau Transfer melalui seluruh ATM (Bank Nagari, ATM Bersama, dan ATM Prima);
3.      Melakukan pengisian borang pendaftaran pada website http://spmb.unp.ac.id/ untuk mendapatkan bukti pendaftaran (Kartu Peserta);
4.      Tata cara pengisian borang pendaftaran dapat diunduh melalui website http://spmb.unp.ac.id/
5.      Jika pendaftar mengalami kesulitan melakukan pendaftaran online, pendaftar dapat melapor ke Tata Usaha Program Pascasarjana UNP.
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
SELEKSI
Calon mahasiswa Program Magister (S2) dan program Doktor (S3) diwajibkan mengikuti tes Seleksi yang dilaksanakan pada tanggal 28 Mei 2016 di Gedung Pascasarjana UNP, yang terdiri dari Ujian seleksi (sesuai urutan):
No.
Materi Tes
Keterangan
1
TPA
Jam 09.00 s.d 12.00 WIB (Semua Program Studi)
2
Tes Tulis Kemampuan Bidang Studi
Jam 09.00 s.d 12.00 WIB (Program Studi tertentu)
3
Tes Bahasa Inggris
Jam 09.00 s.d 12.00 WIB (Semua Program Studi)
4
Wawancara
Jam 13.30 Wib s.d Selesai (Semua Program Studi)
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI
Pengumuman hasil ujian seleksi direncanakan pada tanggal 17 Juni 2016 melalui website resmi Universitas Negeri Padang (http://unp.ac.id), website Pascasarjana UNP (http://pps.unp.ac.id), media massa dan papan pengumuman.
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
PENDAFTARN ULANG 
Pendaftaran ulang / Registrasi bagi calon mahasiswa yang dinyatakan lulus tanggal 20 s.d 30 Juni 2016.
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
PERKULIAHAN 
Perkuliahan dimulai tanggal 22 Agustus 2016.
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
INFORMASI LAIN
1.      Penghargaan bagi lulusan Universitas Negeri Padang sebagai Pemuncak 1, 2 dan 3 masingmasing fakultas dan Program Pascasarjana untuk melanjutkan ke Program Magister (S2) dan Doktor (S3) dibebaskan mengikuti seleksi tetapi tetap mengikuti prosedur pendaftaran.
2.      Khusus Program Doktor (S3) Ilmu Pendidikan: Orientasi dibuka apabila jumlah mahasiswa minimal 6 orang.
3.      Khusus Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial orientasi dibuka apabila jumlah mahasiswa minimal 10 orang.
4.      Khusus program Magister Manajemen (M.M), Magister Pendidikan Ekonomi (M.Pd.), dan Magister Ilmu Ekonomi (M.E) tersedia pilihan kelas sebagai berikut : ~ Pagi (Selasa, Rabu, Kamis dan Jumat), ~ Sore (Selasa, Rabu, Kamis dan Jumat), dan ~ Jumat, Sabtu, Minggu
5.      Khusus Program Studi Pendidikan Geografi; ~ Orientasi ditentukan setelah terdaftar di Program Studi Pendidikan Geografi, ~ Kelas Guru-Guru dilaksanakan pada hari Jum’at, Sabtu, dan Minggu dan ~ Kelas Umum dilaksanakan pada hari Senin – Jum’at
6.      Khusus Program Studi Administrasi Pendidikan dan Program Studi Pendidikan Dasar tersedia pilihan kelas sebagai berikut : Reguler (Senin – Jum’at ) dan Non Reguler (Sabtu – Minggu)
7.      Khusus Informasi detail dapat dilihat pada masing-masing program studi;
8.      Waktu, tempat dan informasi terkait pelaksanaan seleksi dapat dilihat pada kartu peserta ujian setelah calon selesai melakukan pendaftaran ulang;
9.      Calon yang berstatus dosen PNS dan dosen PTS yang telah memiliki NIDN, dapat diusulkan sebagai penerima Beasiswa Program Pascasarjana (BPP-DN);
10.  Bagi pengusul BPP-DN dapat mengunduh formulir di website Program Pascasarjana (Pengembalian formulir paling lambat 1 (satu) minggu setelah tes).
≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈≈
BIAYA PENDIDIKAN MAGISTER MANAJEMEN UNP
1.      Uang SPP atau kini disebut dengan istilah Uang Kuliah Tunggal Program Magister Manajemen (S2) Rp. 6.500.000,- (Dibayar tiap semester)
2.      Uang Pembangunan Program S2 dan S3 Rp. 1.500.000,- (Dibayar hanya satu kali selama masa pendidikan, yaitu pada semester I)


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Informasi Penerimaan & Biaya Kuliah Magister Manajemen UNP Padang"

Post a Comment