Informasi dan Biaya Kuliah Magister Manajemen USU Medan

Profil Magister Manajemen USU
Magister Manajemen USU berdiri pada tahun 1996, Surat Keputusan Dirjen Pendidikan Tinggi No.516/DIKTI/Kep/1996
Saat ini MM USU memiliki 9 (sembilan) konsentrasi, yakni :
1.    Akuntansi Manajemen
2.    Manajemen Agribisnis
3.    Manajemen Teknologi
4.    Manajemen Pemasaran
5.    Manajemen Sumber Daya Manusia
6.    Manajemen Keuangan dan Perbankan
7.    Manajemen Pamasaran Teknologi
8.    Manajemen Teknologi Pemasaran
9.    Manajemen Kewirausahaan

Penerimaan Calon Mahasiswa Magister Manjemen USU
Magister Manajemen USU melakukan penerimaan calon mahasiswa dua kali dalam setahun yakni pada Bulan Maret dan Agustus

Persyaratan Pendaftaran Magister Manajemen USU
Persyaratan Umum
- calon peserta yang dapat diterima adalah lulusan sarjana (S1) dari berbagai bidang ilmu
- mengikuti seleksi ujian masuk secara tertulis dalam mata pelajaran kemampuan kuantitatif, analitik dan bahasa inggris.

Persyaratan khusus
Menyerahkan dua lembar foto kopi ijazah yang dilegalisir oleh Dekan bagi lulusan PTN, oleh kopertis bagi ijazah lulusan PTS
a. dua lembar foto kopi transkrip akademik S1 yang telah dilegalisir oleh Dekan
b. pas foto ukuran 4x6 sebanyak 1 lembar, 3x4 sebanyak 2 lembar dan 2x3 sebanyak 4 lembar
c. surat rekomendasi dari dosen semasa kuliah S1 dan dari pimpinan tempat bekerja

Tata Cara Pendaftaran 
Silahkan lihat alurnya pada link dibawah ini
pendaftaran

Biaya Kuliah Magister Manajemen USU
Biaya Kuliah di MM USU ditentukan oleh pihak prodi sendiri, untuk informasi lebih lanjut hubungi sekretariat Program Magister Manajemen USU, Jl.Sivitas Akademika Kampus USU, Telp/Fax (061) 8218179 email : mmusu@usu.ac.id

Silahkan Download brosur Magister Manajemen USU

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Informasi dan Biaya Kuliah Magister Manajemen USU Medan"

Post a Comment